Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 RESEP MASAKAN SEDERHANA PRAKTIS BUKA PUASA

 


       SANTRI NGOLAH PIKIR_ Bulan Ramadhan yang penuh kemenangan telah tiba. Agar suasana puasa semakin menyenangkan, tak ada salahnya jika kamu menyajikan berbagai menu buka puasa rumahan yang lezat dan sehat.

Terkadang menu makanan yang sederhana malah lebih terasa nikmatnya apalagi bila disantap bersama keluarga. Namun, terkadang kamu mungkin kebingungan mau masak apa untuk berbuka puasa, bukan? Kini kamu tidak perlu kebingungan lagi, berikut ini berbagai pilihan menu buka puasa rumahan yang mudah dimasak.

Menjalankan ibadah puasa Ramadan hukumnya wajib dilakukan oleh umat Islam yang sudah berakal atau baligh, sehat, bukan musafir atau orang yang sedang dalam perjalanan atau jalan jauh. Puasa Ramadan dilaksanakan sebulan penuh, sekitar 29 sampai 30 hari.

Berikut kami sajikan resep buka puasa yang patut sahabat coba:


1. cilok enak mak nyusi



Bahan cilok:

- 100 gr tepung terigu

- 100 gr tepung tapioka

- 125 ml air mendidih

- 3 siung bawang putih, haluska

- 1 batang daun bawang, iris halus

- 1 batang daun seledri, ambil daunnya, iris halus

- Garam, kaldu bubuk sesuai selera

- Air secukupnya untuk merebus


Bahan kuah:

- 6 siung bawang putih

- 2 cm kencur

- 2 buah cabai merah

- 8 sampai 10 buah cabai rawit merah

- 500 ml air

- 1 batang daun bawang, iris

- 1 batang seledri, iris

- Garam, kaldu bubuk sesuai selera

- Minyak untuk menumis

Bahan pelengkap:

- 4 buah tahu, potong menjadi 2 bagian segitiga, goreng

- Jeruk sambal

- Air secukupnya untuk merebus


Cara membuat cilok:

1. Campur air mendidih dengan bawang putih halus, garam, dan kaldu bubuk, aduk sampai merata

2. Dalam wadah terpisah, campur tepung terigu, tepung tapioka, daun bawang dan seledri, aduk rata

3. Masukkan larutan air mendidih ke dalam campuran tepung sedikit demi sedikit sambil diaduk dan diadon sampai kalis dan bisa dibentuk

4. Ambil 1 sdt munjung adonan, bulatkan, laukan sampai adonan habis

5. Rebus cilok di air mendidih sampai mengapung. Angkat, sisihkan


Cara membuat kuah:

1. Haluskan bawang putih, kencur, cabai merah dan cabai rawit

2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkn air, masak sampai mendidih

3. Tambahkan garam, kaldu bubuk, daun bawang, dan seledri. Aduk rata. Matikan api


Penyajian:

Tata cilok dan tahu di dalam mangkuk. Siram dengan kuah. Sajikan hangat dengan perasan jeruk sambal.

Bagaimana gaess....mudah bukan,dan yang terpenting masaknya dengan suasana hati yang gembira biar rasanya tambah mak nyuuss.


2. Nasi mangkuk

Bahan:

200 gram daging ayam cincang

2 sendok teh minyak wijen

3 sendok makan kecap manis

2 sendok makan kecap hoisin

2 sendok teh saus sambal

1/2 buah bawang Bombay

1 porsi nasi putih

Hiasan

Wijen tabur

Daun bawang




Cara membuat:

Panaskan minyak wijen di atas teflon dengan api sedang. Tumis bawang bombay selama 1-2 menit.

Masukkan daging ayam, besarkan api kompor. Tumis sampai matang.

Masukkan kecap asin, kecap hoisin dan saus sambal. Aduk sampai seluruh daging ayam terlapisi bumbu dengan rata.

Siapkan nasi di dalam mangkok. Tuangkan daging ayam di atasnya. Taburi dengan wijen dan daun bawang.

Dan jreeng....Nasi mangkuk siap di sajikan melepas lapar   yang sudah di tahan seharian.mudah dan enak tentunya.


3. tempe lodeh


Bahan-bahan:

1 papan tempe yang dipotong dadu

1/2 buah labu siam yang dipotong korek

1 ikat kacang panjang yang dipotong 5 cm

3 lembar daun salam

1 ruas lengkuas

7 buah bawang merah iris tipis

5 buah bawang putih iris tipis

1 liter santan

4 buah cabai hijau iris serong

garam secukupnya

gula secukupnya

kaldu bubuk secukupnya


Cara membuat: 

Tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi. Tambahkan daun salam, cabai, dan lengkuas lalu masak sampai layu. 

Tuang santan perlahan, lalu tambahkan bumbu garam, gula, dan kaldu sesuai selera.

Setelah mendidih, masukkan labu siam dan tempe.

Saat labu siamnya setengah empuk, tambahkan kacang panjang. Kecilkan api, lalu masak sampai semua empuk dan kuah sedikit menyusut. 

Lodeh tempe siap di sajikan menemani nasi hangat dan sebagai menu utama buka puasa.Walau dengan bahan yang sederhana tapi kualitas .

Resep di atas selain mudah di buat,juga bahan-bahannya mudah di dapat.

Kalau bisa buat sendiri kenapa harus beli??? Selamat mencoba,semoga sukses dan terimakih atas kunjungannnya.


sumber :resep masakanku


baca juga :

3 MENU TAKJIL BUKA PUASA SEDERHANA YANG WAJIB DI COBA

Post a Comment for "3 RESEP MASAKAN SEDERHANA PRAKTIS BUKA PUASA "